816Agent
816WIN

Selasa, 07 Januari 2020

Heboh Sumur Mendidih Milik Warga Banyuasin

Heboh Sumur Mendidih Milik Warga Banyuasin

Warga Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, dihebohkan dengan fenomena sumur mendidih seperti air dimasak. Dinas Lingkungan Hidup setempat tengah mengkaji penyebab dan kandungan di dalam air itu.
Sumur itu milik seorang warga Desa Rantau Panjang, Kecamatan Lawang Wetan. Pemilik mengetahui kejadian itu beberapa waktu lalu saat hendak menimba air. Hanya saja, air tidak bau dan panas meski kondisinya mendidih.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Musi Banyuasin Andi Wijaya Busro membenarkan fenomena itu. Menurut dia, pihaknya tengah menguji sampel air di laboratorium untuk mengetahui kandungan dalam air itu.
"Benar, kejadian itu di Desa Rantau Panjang. Untuk sementara kami belum ketahui penyebabnya, masih menunggu hasil cek di laboratorium," ungkap Andi, Senin (6/1).
Dikatakan, beberapa dugaan munculnya air mendidih di dalam sumur. Semisal adanya kandungan gas, bentuk tekanan mata air, atau bisa juga akibat retakan sumur yang menyebabkan adanya rongga tanah berisi tanah imbas musim kemarau tahun lalu.
"Semua kemungkinan ada. Lebih jelas dan akuratnya kita tunggu hasil kajian nanti," ujarnya.
Untuk sementara, sumur tersebut dilarang digunakan. Hal ini untuk mencegah terjadinya keracunan atau sesuatu yang lebih buruk saat dikonsumsi.
"Dikonsumsi jangan dulu, mendekat sumur apalagi menyalakan api di sekitarnya juga diimbau tidak dilakukan demi keamanan," pungkasnya.