816Agent
816WIN

Senin, 10 Juni 2019

Satu Keluarga di Palembang Keracunan Asap Genset, Bocah SD Tewas

Satu Keluarga di Palembang Keracunan Asap Genset, Bocah SD TewasSatu keluarga di Palembang mengalami keracunan asap genset. Akibatnya, seorang anak laki-laki yang masih duduk di bangku sekolah dasar (SD) meninggal dunia dan kedua orangtuanya kritis.

Peristiwa itu terjadi saat korban menghidupkan mesin genset di bagian dapur rumahnya di komplek Putra Mas Residen, Jalan Rawa Jaya, Kelurahan Talang Jambe, Kecamatan Sukarami, Palembang, Minggu (9/6) malam. Rumah korban selama ini belum terpasang aliran listrik PLN.
Lantaran mesin genset dihidupkan dalam rumah membuat asap pembakaran bensin memenuhi ruangan rumah. Para korban yang tertidur pulas di kamar langsung keracunan.
Korban Marvel (10) tewas di tempat, sedangkan orangtuanya, Dedi Susanto (32) dan Sri Wulandari (29) tak sadarkan diri. Kondisinya kritis langsung dilarikan ke rumah sakit untuk penanganan medis.
Kapolsek Sukarami Palembang, Kompol Rivanda, mengungkapkan para korban diduga kuat keracunan asap mesin genset. Korban menerangi rumahnya dengan mesin itu karena belum ada listrik.
"Ya, diduga karena asap genset, satu korban tewas dan dua lainnya masih dirawat di rumah sakit," ungkap Rivanda, Senin (20/6).
Menurut dia, asap masuk dari lobang angin kamar mandi. Petugas masih melakukan olah TKP untuk memastikan penyebabnya.
"Kita tunggu hasil penyelidikan dan otopsi korban tewas. Untuk rumahnya sudah dipasang garis polisi," pungkasnya.