
Seorang bocah laki-laki berinisial GR tewas tersetrum di Rusun Penjaringan, Jakarta Utara. Kejadian ini bermula saat korban bermain di dekat tiang listrik dekat bekas bongkaran rusun.
Kapolres Jakarta Utara Kombes pol Budhi Herdi Susianto mengatakan lokasi tersebut terdapat genangan air.
"Awalnya korban sedang bermain di sekitar TKP. Lalu korban masuk ke dalam kubangan air dan di tiba-tiba korban terjatuh ke dalam kubangan yang di duga tersetrum," kata Budhi saat dikonfirmasi, Kamis (5/12).
Warga yang melihat langsung menarik korban dari kubangan air tersebut. Korban sudah dalam kondisi tak sadarkan diri.
Budhi belum bisa memastikan penyebab dari meninggalnya korban. Namun, kuat dugaan korban tewas karena tersetrum.
Polisi Periksa Saksi
Selanjutnya, polisi melakukan penyelidikan dengan memeriksa saksi-saksi, pihak PLN dan pengelola Rusun Penjaringan untuk dimintai keterangan.
"Ya kita sudah undang PLN untuk melakukan pengecekan terhadap dugaan sumber arus yang menyebabkan setrum tersebut, Nanti pihak pihak terkait (pengelola rusun) akan kita mintai keterangan," tutup Budhi.
GR sempat dibawa ke Rumah Sakit Atmajaya Pluit. Namun nyawa korban tidak tertolong.