816Agent
816WIN

Senin, 16 Desember 2019

22 Daerah Jateng Terdampak Puting Beliung, Kerugian Capai Rp66 Miliar

22 Daerah Jateng Terdampak Puting Beliung, Kerugian Capai Rp66 Miliar

Setidaknya 22 daerah di Jawa Tengah terdampak bencana puting beliung dan angin kencang selama musim hujan pada Desember 2019. Tiga daerah yang mengalami rusak parah terdapat di Magelang, Klaten, dan Kabupaten Semarang. Diperkirakan kerugian mencapai Rp66 miliar.
"Totalnya 171 rumah mengalami kerusakan berat akibat disapu puting beliung. Lalu yang rusak ringan terdapat 4.292 rumah dan rusak sedang 1.500 rumah. Paling parah terdeteksi di Magelang, Klaten, Kabupaten Semarang," kata Kepala BPBD Jawa Tengah Sudaryanto, Minggu (15/12).
Dia meminta BPBD Jateng, Bupati dan walikota terbitkan tanggap darurat puting beliung. Ini tujuannya agar Pemprov bisa ikut membantu meringankan beban para korban.
Ia berjanji lewat Pergub Nomor 77 dan Nomor 78, rumah yang usak berat bisa dapat bantuan melalui dana tanggap darurat (DTT) dari Gubernur Ganjar.
"DTT yang ada sekarang Rp23 miliar. Yang baru terpakai Rp6 miliar. Beberapa daerah saat ini sudah mengajukan. Seperti Bupati Pemalang, Wonosobo dan Magelang," katanya.
Lebih jauh lagi, ia menekankan masyarakat juga berperan untuk membangun pemahaman agar sebuah bencana alam harus disikapi dengan bijaksana.
"Hidup di Indonesia juga gempanya banyak. Sekarang musim pancaroba. Mudah-mudahan sampai tahun baru hujannya ringan saja," tutupnya.

Related Posts: