816Agent
816WIN

Minggu, 13 Oktober 2019

Terjatuh saat Cuci Sepatu, Syahril Ditemukan Tewas di Sungai Mahakam

Terjatuh saat Cuci Sepatu, Syahril Ditemukan Tewas di Sungai Mahakam

Syahril (18), warga Bulukumba, Sulawesi Selatan, pagi ini ditemukan tewas dengan posisi diantara 2 kapal yang bertambat di dermaga Sungai Mahakam di Samarinda. Sebelumnya, Syahril yang juga ABK tugboat Johan Jaya 111, sempat terlihat mencuci sepatu di buritan kapal, hingga dilaporkan hilang Jumat (11/10) malam, diduga terjatuh ke sungai.
"Korban ditemukan sekitar jam 7.55 pagi ini, sekitar 1,5 nautical mile dari titik awal kapalnya," kata Kasi Operasi Basarnas Kaltim-Kaltara Octavianto, Sabtu (12/10).
Informasi diperoleh Basarnas, Jumat (11/10) kemarin sekira pukul 10.00 Wita, korban Syahril masih terlihat di buritan tugboat. Saat itu, dia berada di sekitar kamar mandi.
"Jadi setelah tugboat yang sedang mengait tongkang Kapuas Jaya, tambat di dermaga. Jam 10.00 itu, korban sedang membersihkan sepatu. Tidak berpakaian, cuman pakai celana pendek warna biru. Begitu informasi saksi Jusman, rekan korban," ujar Octavianto.
Sore harinya sekira pukul 17.00 Wita, Jusman lantas masuk ke kamar mandi, hendak mandi sore. "Saat itu, Jusman, dan teman-teman ABK lainnya mencari korban, tapi kok tidak ada di kapal," ungkapnya.
Kabar hilangnya Syahril, ditindaklanjuti Polsek Kawasan Pelabuhan dengan melakukan verifikasi dan pencarian sampai malam hari tadi. Diduga, Syahril terjatuh ke sungai, dan tenggelam di Sungai Mahakam.
"Tim SAR gabungan, baik Basarnas, Polsek, relawan kebencanaan, dan juga kerabat korban, melakukan pencarian korban sejak malam tadi. Korban akhirnya ditemukan pagi ini," tutup Octavianto.
Lantaran berada di antara 2 kapal yang bertambat, salah satu kapal bergerak menjauh lebih dulu untuk proses evakuasi korban, dan akhirnya dibawa ke kamar jenazah RSUD AW Syachranie menggunakan ambulans.