816Agent
816WIN

Rabu, 21 Agustus 2019

Kabut Asap Selimuti Pekanbaru, Jarak Pandang Cuma 1,5 Kilometer

Kabut Asap Selimuti Pekanbaru, Jarak Pandang Cuma 1,5 KilometerKebakaran hutan dan lahan masih terjadi di sebagian wilayah Provinsi Riau. Akibatnya kabut asap pekat menyelimuti Kota Pekanbaru. Jarak pandang udara pun jadi terbatas, yakni 1,5 kilometer.
"Untuk jarak pandang di Kota Pekanbaru hanya 1,5 kilometer karena kabut asap," ujar Analis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru Sanya Gautami, Selasa (20/8).
Tidak hanya di Pekanbaru, kabut asap juga menyelimuti Kabupaten Pelalawan dan Rokan Hilir. Itu disebabkan adanya puluhan titik panas yang bermunculan dari kebakaran lahan.
"Satelit Terra dan Aqua mendeteksi sebanyak 73 titik panas di Riau. Paling banyak di Pelalawan yaitu 23 titik," lanjut Sanya.
Sedangkan di Kabupaten Indragiri Hilir ada 17 titik, Inhu 10 titik, Bengkalis 3 titik, Kepulauan Meranti 2 titik, Kampar 8 titik, Dumai 1 titik, Kuansing 2 titik, Rohil 2 titik, Rohul 3 titik, Siak 1 titik dan Pekanbaru 1 titik.
Dari 73 titik panas di Riau, 44 titik di antaranya merupakan titik api atau indikasi kuat terjadinya kebakaran hutan dan lahan dengan tingkat akurasi di atas 70 persen.
"Untuk titik api terbanyak di Pelalawan dengan jumlah 15 titik, Indragiri Hilir 12 titik dan Indragiri Hulu 7, Kampar 4 titik, Meranti 2 titik, Kuansing 1 titik, Rohil 1 titik, Siak titik, dan Pekanbaru juga satu titik api," ucap Sanya.