816Agent
816WIN

Selasa, 12 November 2019

Mobil Elf Rombongan Pengantin Terbalik di Tasikmalaya, 4 Korban Luka Berat

Mobil Elf Rombongan Pengantin Terbalik di Tasikmalaya, 4 Korban Luka Berat

Sebuah mobil minibus Isuzu Elf yang membawa rombongan pengantin laki-laki dari Pangalengan, Kabupaten Bandung terbalik di Kampung Gentong, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya, Selasa (12/11). Empat orang penumpang mengalami luka berat akibat kejadian tersebut.
Penumpang yang mengalami luka akibat kecelakaan tunggal elf bernomor polisi D 7801 YI itu diketahui bernama Yunengsih (41), Siti Aminah (35), Aceng (58), Iim (58), dan sopir kendaraan Yudi Wahyudi (42). Empat di antara mereka mengalami luka berat, mulai dari yang mengalami patah tulang dan lainnya.
Salah seorang penumpang, Iim menyebut bahwa rombongan yang di dalam mobil berangkat dari Pangalengan sejak pagi ke Tasikmalaya untuk menghadiri pernikahan. "Namun sebelum sampai ke lokasi pernikahan kendaraan yang kami tumpangi mengalami kecelakaan di Gentong," ujarnya.
Iim mengaku tidak mengetahui secara jelas apa yang terjadi dengan kendaraan yang tengah ditumpanginya. Yang ia tahu tiba-tiba mobil terbalik dan seluruh penumpang kaget dan langsung berusaha menyelamatkan diri.
"Dari keluarga ada yang terjepit kursi sampai tertindih badan keluarga kami yang lainnya. Saya mengalami luka di kuping dan tangan harus dijahit akibat terkena pecahan kaca," ujarnya.

Hindari Motor, Mobil Tidak Bisa Direm

Yudi Wahyudi, sang sopir elf menyebut membawa 16 orang penumpang untuk mengantar rombongan pengantin ke Tasikmalaya dari Pangalengan. Namun dalam perjalanan, tepatnya di lokasi kejadian ia berusaha menghindari motor yang ada di depan sebelah kiri jalan.
"Saat menghindari rupanya ban belakang tidak bisa direm karena terkena solar yang berceceran di jalan. Akhirnya mobil terbalik ke sebelah kanan setelah sempat membanting setir untuk menghindari tabrakan dengan kendaraan yang ada di depan. Mungkin akibat ngerem mendadak," ungkapnya.
Usai mobilnya terguling dan diketahui banyak penumpang yang menjadi korban, ia pun kemudian berusaha mengevakuasi para korban. Aksi evakuasi tersebut dilakukannya bersama warga sekitar. "Semua korban langsung dibawa ke Puskesmas terdekat," katanya.

Elf Melaju dengan Kecepatan Tinggi

Iptu Edy Suprayitno, petugas kepolisian yang datang ke lokasi kejadian menyebut bahwa kecelakaan tunggal yang terjadi di turunan Gentong akibat dari kendaraan yang melaju kencang dari arah Bandung menuju Tasikmalaya. Akibat hal tersebut kendaraan pun terbalik usai ban mobil melindas ceceran solar.
"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Tapi beberapa penumpang mengalami luka berat dan ringan," ucapnya.
Selain karena cepatnya kendaraan yang melaju, ia juga menyebut bahwa sopir tidak mengetahui kondisi medan yang dilalui. Kondisi dua ban belakang kendaraan pun diketahui gundul meski sebelum kejadian kecelakaan sopir sempat mengerem guna menghindari tabrakan dengan kendaraan lainnya.
"Kendaraan yang kecelakaan sendiri saat ini sudah diamankan di Polsek Kadipaten dan semua korban yang mengalami luka-luka dilarikan ke Puskesmas. Rombongan pengantar pengantin ini berencana menuju Kawalu, Kota Tasikmalaya," katanya.

Related Posts: