
Hal itu pula yang membuat sebagian artis Indonesia memiliki channel youtube. Mereka pun berlomba-lomba menjadi youtuber dengan jumlah subsciber yang terbanyak.
Namun tak hanya artis, banyak masyarakat biasa yang mendadak terkenal setelah menjadi youtuber. Tak hanya terkenal mereka pun menjadi kaya setelah menjadi youtuber.
Berikut 5 Youtuber Indonesia yang diestimasikan mendapat penghasilan tinggi seperti dilansir socialblade:
Ria Ricis merupakan salah satu youtuber wanita populer di tanah air. Ria Ricis yang membuat channel di youtube sejak 2016, hingga saat ini telah memiliki 12 juta subscriber.
Penghasilan adik dari Oki Setiana Dewi dari YouTube diperkirakan sekitar $ 34,000 sampai $544,600 atau Rp479 juta sampai Rp7,6 miliar per bulan. Sementara dalam satu tahun Ria Ricis diperkirakan mendapat penghasilan $408,500 sampai $6,5 juta atau Rp5,7 miliar sampai Rp91 miliar!.
Atta Halilintar menjadi youtuber paling populer di Indonesia. Atta menjadi youtuber dengan jumlah subscriber terbanyak di Indonesia bahkan di Asia Tenggara.
Anak sulung dari keluarga Halilintar ini diperkirakan mendapat penghasilan per bulan sebesar $ 30,900 sampai $494,300 atau Rp 436 juta sampai Rp 6,9 miliar. Sementara per tahun Atta Halilintar diperkirakan mendapat penghasilan $370,800 sampai $5,9 juta atau Rp5,2 miliar sampai Rp83 miliar dari youtube.
Raffi Ahmad dan Nagita menjadi salah satu dari deretan artis yang menjadi youtuber. Lewat channel mereka yakni Rans Entertaiment telah memiliki 6,3 juta subscriber.
Lewat channel youtubenya, Raffi dan Nagita diperkirakan mendapatkan penghasilan per bulan sebesar $ 29,700 sampai $475,700 atau Rp419 juta sampai Rp6,7 miliar. Sementara per tahun Raffi dan Nagita diperkirakan mendapat penghasilan sebesar $356,800 sampai $5,7 juta atau Rp5 miliar sampai Rp80 miliar.
Baim Wong dan sang istri Paula Verhoeven menjadi deretan artis yang menjadi youtuber. Pasangan yang baru menikah pada 22 November 2018 ini menamai channel youtube dengan nama depan mereka. Baru beberapa bulan saja aktif di youtube mereka telah memiliki 4,1 juta subscriber.
Baim dan Paula diperkirakan mendapat penghasilan per bulan sebesar $ 17,000 sampai $271,500 atau Rp239 juta sampai Rp3,8 miliar dari youtube. Sementara penghasilan per tahun diperkirakan sampai $ 203,600 sampai $ 3,3 juta atau Rp2,8 miliar sampai Rp46,5 miliar
Raditya Dika merupakan artis yang dikenal sebagai seorang komedian. Raditya Dika juga aktif sebagai seorang youtuber. Lewat channel youtubenya, Raditya Dika telah memiliki 6,4 juta subscriber.
RadityaDika diperkirakan mendapat penghasilan per bulan dari youtube hingga $ 6,700 sampai $107,500 atau Rp 94 juta sampai Rp 1,5 miliar. Sementara per tahun Raditya Dika diperkirakan mendapat penghasilan $80,600 sampai $1,3 juta atau Rp1,1 miliar sampai Rp18,3 miliar