816Agent
816WIN

Senin, 22 April 2019

Polisi Tunggu Hasil Medis Penyebab 4 Pria Tergeletak di Tangerang

Polisi Tunggu Hasil Medis Penyebab 4 Pria Tergeletak di TangerangPolisi masih menyelidiki penyebab 4 pria pekerja kebersihan tergeletak di pinggir jalan kawasan Alam Sutera, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan. Polisi hingga kini masih menunggu hasil medis dari rumah sakit yang menangani keempat pria tersebut.

Kasat Reskrim Polresta Tangerang Selatan, AKP Alexander menjelaskan, pihaknya masih menunggu hasil medis dari RS yang menangani para pasien. 4 pria itu sebelumnya tergeletak di kawasan Alam Sutera, saat asyik bermain game dan memesan kopi dari penjual kopi keliling.
"Kita masih menunggu hasil medis dari RS Omni ya," kata Alexander, Senin (22/4).
Sementara berdasarkan penuturan saksi di lokasi, Bain (54), keempat pria yang merupakan pekerja cleaning service di Mal Living World Alam Sutera, itu ditemukan warga kejang-kejang di pinggir jalan dekat Mal tempat mereka bekerja. "Waktu kejadian, warga hanya berani melihat tanpa memberi pertolongan, karena takut ada apa-apa," kata dia.
Dia yang bertugas sebagai juru parkir di dekat lokasi, kemudian mendekati keempat pria itu untuk berusaha memberikan pertolongan. "Lalu saya panggil teman saya yang tugas sebagai satpam, kemudian dia hubungin Polisi juga," tukasnya.
Selanjutnya, kata Bain, keempat korban di bawa ke RS Omni, Alam Sutera, untuk mendapatkan pertolongan medis. Dijelaskan Bain, keempat pemuda itu, tergeletak tak berdaya hingga terkapar lemas di pinggir jalan.
Sebelum lemas seperti orang tertidur lelap, pemuda tersebut mengalami kejang-kejang dan mengeluarkan cairan busa dari mulutnya. "Seperti orang tidur pulas, sebelumnya pada kejang, muntah dan keluar busa dari mulut. Kata orang-orang mabok, tapi mabok karena apa, kita enggak paham. Apa keracunan kopi atau ada campurannya," kata Bain.