816Agent
816WIN

Sabtu, 02 Maret 2019

Viral Nasabah Tak Bisa Cairkan Deposito, BCA: Sedang Ditangani

Foto: Ari SaputraJakarta - Beredar video nasabah Bank BCA yang mengadu ke pengacara kondang, 
Hotman Paris soal permasalahan yang dia hadapi dengan bank tersebut. Persoalannya terkait dengan deposito yang tidak bisa dicairkan.

Berdasarkan yang dilihat Beredar video nasabah Bank BCA yang mengadu ke pengacara kondang, Hotman Paris soal permasalahan yang dia hadapi dengan bank tersebut. , Jumat (1/3/2019), video itu beredar di Twitter. Di situ terlihat Hotman Paris dan nasabah BCA berdialog.

"Ini datang dari Surabaya, mereka punya deposito sejak tahun 1989 di BCA, pada saat mau dicairkan, ini BCA cabang Surabaya, pada saat mau dicairkan katanya datanya nggak ada kata BCA, kadang juga disebutkan sudah dicairkan katanya, tapi tidak ada bukti bahwa sudah dicairkan," kata Hotman dalam video tersebut.

Nasabah tersebut pun menimpali. Dia berharap BCA Pusat bisa segera menangani permasalahannya tersebut.

"Saya minta kepada pimpinan BCA Pusat, tolong kembalikan uang saya, uang keluarga saya," kata si nasabah yang tidak diketahui identitasnya.

Pihak BCA, saat dikonfirmasi mengatakan bahwa permasalahan tersebut sedang ditangani.

"Berkenaan dengan beredarnya video di social media mengenai pencairan deposito nasabah yang sudah jatuh tempo tahun 1989 dari cabang PT Bank Central Asia Tbk (BCA) yang berlokasi di Surabaya, dapat kami sampaikan bahwa permasalahan terkait deposito tersebut sedang ditangani oleh BCA," kata Corporate Secretary BCA Jan Hendra dalam pesan singkat.