816Agent
816WIN

Rabu, 01 Juli 2020

Update 1 Juli, 585 Pasien Positif Corona Dirawat di Wisma Atlet

Update 1 Juli, 585 Pasien Positif Corona Dirawat di Wisma Atlet

Jumlah data pasien rawat inap di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, hingga pukul 08.00 WIB Rabu (1/7), masih tetap 585. Jumlah tersebut tidak mengalami perubahan secara jumlah.
Namun, Kepala Penerangan Kogabwilhan-I Kolonel Marinir Aris Mudian mengatakan, terjadi perubahan jumlah pasien secara jenis kelamin. Di mana pada Selasa (30/6), jumlah pasien pria 302 dan wanita 283. Sementara hari ini, jumlah pasien pria 310 dan wanita 275 orang.
"Perkembangan jumlah pasien rawat inap RSD Wisma Atlet, hingga Rabu, tanggal 01 Juli 2020 sampai dengan pukul 08.00 WIB, tidak berubah yakni 585 orang. Namun, pria bertambah 9 orang, dan wanita 8 orang," katanya dalam siaran pers yang diterima, Rabu (1/7).
Dari data itu, dia menambahkan, terdapat 578 orang dinyatakan positif virus Corona atau Covid-19. Di mana jumlah ini didapatkan melalui dua metode pemeriksaan yakni swab dan rapid tes.
"Pasien swab yang dinyatakan positif (Corona) ada 570 orang, dan rapid tes (positif) ada 8 orang. Sedangkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 7 orang, Orang Dalam Pemantauan (ODP) tidak ada," ujarnya.
"Pasien swab ini berkurang dari kemarin sebanyak 6 orang, semula 576 menjadi 570. Rapid tes bertambah 2 orang semula 6 orang menjadi 8 orang, jadi total yang positif ada 578 orang (positif Corona). PDP semula 3 orang bertambah 4 orang menjadi 7 orang, ODP tetap nol," sambungnya.
Untuk rekapitulasi pasien di RSD Wisma Atlet terhitung 23 Maret hingga kini ada 5.129 orang, dan pasien keluarga 3.612 orang.

RSD Pulau Galang

Aris menyampaikan, ada 82 orang yang kini dirawat bekas penampungan warga Vietnam itu yang terdiri 51 pria dan 31 wanita. Namun, jumlah hari ini bertambah 29 orang.
"Pasien rawat inap ada 82 orang, semula 53 orang bertambah 29. Jumlah 82 itu terdiri pasien Covid-19 ada 22 orang semula 29 orang bertambah 3 orang, PDP 12 orang semula 18 orang berkurang 6 orang, dan ODP 48 orang semula 16 orang bertambah 32 orang," ujarnya.
Rekapitulasi Pasien dari 12 April hingga kini terdaftar ada 286 orang.
"Pasien positif 148 orang, rujuk ke rumah sakit lain 2 orang, pulang atau isolasi mandiri 202 orang," pungkasnya.